Menggenapkan Penderitaan Kristus
Surat Kolose 1 : 15 – 29
Bagaimanakah kita dapat menggenapkan penderitaan Kristus? Kita bukanlah siapa-siapa, dan bukankah Yesus Kristus telah secara total menggorbankan diri-Nya? IA diludah, dihina, disiksa, hingga mati di kayu salib? IA diperlakukan seolah tak memiliki harga (bdk. Mat.27, Mark.15, Luk.23, Yoh.19). Lalu, apa yang kurang hingga kita perlu menggenapkannya? Frasa “menggenapkan penderitaan Kristus’ adalah penggalan isi surat Kolose 1:24. Yang dimaksudkan dengan frasa ini adalah penggenapan akan pemberitaan tentang penderitaan Kristus. Ayat ini tidak berarti, Kristus kurang menderita sehingga kita perlu pula menderita untuk menggenapkan penderitaan Kristus. Namun, yang kurang adalah ‘pemberitaan’ tentang penderitaan Kristus yang masih kurang didengar oleh banyak orang. Dengan demikian, ‘menggenapkan penderitaan Kristus’ dapat kita lakukan dengan cara;
Mewartakan tentang karya penyelamatan Kristus di kayu salib bagi umat manusia. Pewartaan tentang karya penyelamatan Kristus dilakukan bukan hanya secara verbal (penginjilan), namun juga melalui gaya hidup yang seturut dengan prinsip iman Kristen.
Dengan sikap hati yang benar, turut ambil bagian dalam Perjamuan Kudus, sebab selain untuk memelihara iman umat, Perjamuan Kudus juga mengandung maksud untuk mewartakan karya penyelamatan Allah di kayu salib.
Menggenapkan penderitaan Kristus dapat kita lakukan pula dengan rela dan penuh kesadaran turut ambil bagian dalam penderitaan Kristus manakala kita harus mengalaminya karena mempertahankan iman kita kepada Tuhan Yesus Kristus.