top of page

Bukan Soal Roti Saja


Tetapi Yesus menjawab: “Ada tertulis: Manusia hidup bukan dari roti saja, tetapi dari setiap firman yang keluar dari mulut Allah. ‭‭(Matius‬ ‭4:‬4)


Ayat-ayat yang diungkapkan diatas sudah familiar bagi sebagian dari kita. Senuah fragmen dari episode panjang penolakan Kristus akan godaan iblis. Ia menolak godaan-godaan iblis dalam tiga jawaban yang tegas dan lugas. Masing-masing mewakili penggodaan yang biasa dihadapi manusia termasuk ayat pada hari ini.


Roti adalah dari kebutuhan sehari-hari dipakai sebagai simbol untuk pemenuhan hawa nafsu. Yesus dipaksa untuk menyalahgunakan kuasa-Nya demi kepentingan pribadi. Ditengah rasa lapar yang mendera punya kuasa untuk mengubah baru jadi roti amatlah menarik bukan? Godaan itu ditolak Kristus dengan menyatakan bahwa hidup bukan hanya soal pemenuhan kehidupan material sehari-hari tapi juga ketertundukan pada Firman.


Maka di zaman yang materialistis ini kiranya ayat diatas menjadi semakin bernas. Ingatlah bahwa hidup kita adalah anugerah Allah dan seharusnya diarahkan untuk memenuhi kehendak-Nya. Dalam bahasa yang lebih familiar di Indonesia, hidup bukan soal nasi saja melainkan soal Firman! #TimVitji GKJJoglo#

Kategori
Recent Posts
Archive
bottom of page